Hetalia: Axis Powers - Norway

Kamis, 25 Januari 2018

Ternak Hias Kenari

Hasil gambar untuk ternak hias kenariHasil gambar untuk ternak hias kenari


Bedakan Antara Kenari Betina Dan Jantan

Bagi breeder, mengetahui jenis kelamin kenari adalah prasyarat khusus. Kalau bagi pembudidaya burung kenari, mengetahui jenis kelamin menjadi hal wajib yang mesti anda miliki. Kita harus mengetahui cara membedakan kenari betina dan jantan. Berikut ini cara membedakannya:

  • Bentuk Telur
Sebelum menetas, kita bisa memprediksi dengan akurat bahwa telur jantan pada umumnya memiliki bentuk lonjong atau oval sedangkan kenari betina mempunyai bentuk agak bulat.
  • Bentuk Tubuh
Kalau dilihat dari bentuk tubuhnya,  kenari jantan secara kasat mata bentuknya lebih langsing dan ramping dengan bentuk tubuh memanjang, sedangkan kenari betina biasanya bentuknya bulat atau buntek.
  • Kicauan Kenari
Kalau dari kicauannya, kenari jantan yang berumur kurang ± 1 bulan, biasanya akan terus mengoceh. Sedangkan kenari betini lebih banyak diam.
Seiring berjalannya waktu, anda secara insting akan mudah membedakana antara kenari jantan dan kenari betina. Dengan membedakan antara betina dan jantan, maka anda sudah selangkah menuju cara ternak kenari yang benar.

PERSIAPAN KANDANG

Pemilihan kandang juga menjadi salah satu hal yang penting dalam ternak kenari. Hal yang harus anda perhatikan adalah kandang yang akan anda jadikan sebagai rumah bagi kenari harus bebas dari gangguan pemangsa. Untuk mensiasati hewan-hewan pengganggu seperti semut, serangga atau hewan kecil lainnya anda bisa menggunakan kapur ajaib.
Untuk sangkar burung yang besar, sebaiknya anda  olesi oli pada tiap-tiap kaki kandangnya. Untuk mencegah serangan dari tikus, bisa menempatkan sangkar pada dinding. Namun terkadang tikus pun bisa melewati celah yang kita buat, solusinya dengan memakai kandang yang kokoh terbuat dari bahan alumunium. Walaupun sebenarnya tikus hanya mau mengambil pakan kenari namun kita tidak boleh lengah, karena bisa saja tikus memangsa kenari kita.
Usia dan Kesiapan Burung Kenari
Memperhatikan usia Burung Kenari merupakan hal penting yang harus diketahui oleh para peternak Burung Kenari. Kesiapan Burung Kenari jantan sebaiknya sudah berusia 8 bulan sedangkan untuk betina sudah berusia 6 bulan. Namun untuk kenari besar biasanya membutuhkan waktu yang ideal yaitu 10 tahun.
Ada tipsnya yaitu dengan cara memastikan Burung Kenari dalam keadaan birahi. Namun juga perlu kita ketahui ada beberapa Kenari yang sudah cukup umur tetapi belum birahi, dengan begitu akan mempersulit dalam proses penjodohan dan kesehatan juga perlu diperhatikan jika ingin mengembakbiakkannnya.
Ada beberapa Kenari Birahi baik untuk jantan dan betina
  • Jantan
Sering berkicau
Menabrakkan diri ke jeruji sangkar
Melompat-lompat ke kanan dan kekiri didasar sangkar
  • Betina
Sering bercuit
Merobek kertas atau koran di sangkar
Sering mengeleperkan sayapnya.
Merawat Sangkar dan Perlengkapannya
Sangkar merupakan rumah bagi Burung Kenari untuk melakukan aktifitas sehari-hari. maka dari itu perawatan perlu untuk dilakukan. jika kita memelihara sepasang kenari yang sudah siap untuk diternakkan dan selanjutnya yaitu menyiapkan sangkarnya. Memilih sangkar yang baik sebaiknya menggunakan box khusus yang biasa dipakai untuk ternak kenari.
Atau dengan menggunakan sangkar dibagian tengah diberikan penyekat untuk memudahkan dalam penjodohan. Untuk kenari jantan memakai sangkar gantung yang ukurannya agak besar diletakkan ditempat yang tenang.
Makanan kenari juga perlu untuk diperhatikan, pakan yang baik untuk ternak kenari adalah biji kenari, biji sawi, sawi hijau, millet, sawi putih, timun dan buah apel. Dan rutin untuk mengisi air dalam sangkar,bila ingin mendorong Kenari cepat gacor berikan telur rebus dan multivitamin khusus untuk kenari.
Proses Penjodohan Burung Kenari
Ada beberapa tips dalam proses penjodohan Burung Kenari:
  1. Mendekatkan sangkar jantan dan betina kurang lebih selama 3 hari
  2. Dalam 3 hari tersebut calon pasangan kenari dijemur berdekatan pada pagi hari jam 07.00-09.00
  3. Diberikan makanan yang bergizi
  4. Pemberian pakan yang sewajarnya, dan apabila terdapat gumpalan lemak berwarna kuning dileher dan perut, sebaiknya dikurangi takaran pakannya dan perbanyak mentimun
Ciri-ciri Kenari yang berjodoh
  1. Kenari jantan mendekati kenari betina meski terhalang jeruji sangkar
  2. Kenari jantan mengeluarkan kicauan dengan maksud memberi rayuan kenari betina, jika kenari betina membalas dengan mengepakkan sayap berarti rayuan kenari jantan diterima
  3. Kedua kenari tidak berkelahi

Mengawinkan Burung Kenari Jantan dengan Betina
Untuk mengawinkannya kita perlu bok khusus dengan cara memasukkan kenari jantan kedalam bok yang sudah terisi kenari betina, jangan sampai terbalik.
Waktu yang baik untuk menyatukan kedua kenari yaitu saat sore hari. jika kedua kenari cocok maka akan saling meloloh. Jika kenari sudah birahi maka mereka langsung melakukan perkawinan.
Namun ada juga yang tidak melakukan perkawinan asalkan tidak berkelahi, maka lama kelamaan akan melakukan perkawinan.
Apabila sudah ketahuan berkawin, kenari jantan dikembalikan ke sangkar gantung,  lalu masukkan kembali ke box saat sore hingga pagi hari lakukan secara terus menerus sampai betina bertelur. Jangan lupa untuk menyiapkan sarang untuk bertelur. Betina yang akan bertelur ditandai dengan merapihkan bahan tersebut sampai berbentuk bundar rapi. Biasanya jarak perapihan sarang sampai proses bertelur sekitar satu minggu.
Pengeraman Telur Burung Kenari
Apabila betina sudah bertelur, maka kenari jantan harus menemani betina dalam proses pengeraman.
Perawatan kenari saat mengeram:
  1. Pakan dan minum selalu tersedia
  2. Kandang selalu bersih, dalam pembersihannya dilakukan secara berhati-hati agar tidak mengganggu sarang telur
  3. Berikan sayuran dan buah apel secara selang seling
  4. Berikan telur rebus 2 kali seminggu
  5. Kenari tidak perlu dijemur                             
                                                                                         7. 

Masa Penetasan dan Masa Panen Burung Kenari
Setelah proses bertelur, maka saat hari ke-14 telur akan menetas. Setelah telur menetas, dalam perawatannya perlu dilakukan secara hati-hati.
nakan yang baru menetas sampai usia satu minggu sediakan minuman dan pakan biji-bijian dengan ditambah telur puyuh rebus. Sebaiknya jangan diberikan pakan berupa buah dan sayur-sayuran karena berpotensi akan mengakibatkan kematian dini.
Anakan kenari usia satu minggu lebih pakan kedalam tempat pakan, seperti tempat pakan kenari dewasa.
Saat usia 25 hari Burung Kenari sudah dapat dipanen. Di usia 1 bulan Kenari sudah dapat memakan telur puyuh rebus dan biji-bijian sendiri.
Saat usia 1 bulan anakan kenari sudah mulai dipisahkan dari Indukannya. Kenari indukan dipindahkan ke sangkar gantung kembali. Mandikan keduanya dengan ditambahkan obat kutu agar tidak ada kutu yang menempel. Dijemur setiap hari biasa dan membersihkan kandang dengan sabun antiseptik.
Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar